Pages

Monday, August 15, 2011

Eimeria yang sering menyerang unggas


eimeria merupakan protozoa yang pada unggas dapat menyebabkan penyakit koksidiosis . Ada 4 jenis eimeria yang sering menyerang unggas antara lain:
Eimeria acervulina
Lokasi: usus halus bagian atas.
Tidak terlalu patogen
Koksidiosis subklinis
Menyebabkan penurunan berat badan, peningkatan FCR, penyerapan nutrient tidak optimal
Usus menebal

Eimeria maxima
Lokasi: usus halus bagian tengah
Angka kesakitan tinggi, dan kadang kematian juga tinggi.
Menyebabkan koksidiosis yang bersifat subklinis ditandai dengan penurunan berat badan
Usus halus menebal dengan eksudat mukoid dan kadang ada sedikit darah (pink exudate mucoid).
Pada infeksi yang berat kadang terjadi haemoragi.
Feces mukoid seperti pada (Eimeria acervulina dan Eimeria mivati).
Eimeria necatrix
Lokasi: usus halus
Skizogoni di usus halus, gametogoni di sekum
Sangat patogen dan menyebabkan kematian tinggi.
Hemoragi pada usus halus karena penetrasi skizon ke daerah subepithel, terlihat usus melembung berisi darah
White spots (koloni skizon) ditemukan di dinding usus.
Oosista ditemukan di sekum, meskipun lesi tidak ada.
Ditemukan banyak skizon pada pemeriksaan kerokan usus halus.
Biasa terjadi pada ayam yang lebih tua.

Eimeria tenella
Lokasi: sekum
Sangat patogen, infeksi yang berat menyebabkan diare berdarah dengan angka kesakitan dan kematian tinggi (terutama Ayam muda atau koksidiosis akut).
Post mortum: sekum membesar berisi darah.
Skizon generasi II dan merozoit dapat terlihat pada pemeriksaan kerokan mukosa sekum.
Sekal core pada sekum karena guguran jaringan nekrosis.
Gametosit dan oosista mungkin dapat ditemukan pada sekum selama stadium kesembuhan.

No comments:

Post a Comment